Senin, Maret 21, 2011

10 Penyebab Utama Kemarahan di Kantor

SURVEI yang dilakukan oleh sebuah situs karier di Inggris menemukan 10 penyebab utama kemarahan di lingkungan kerja:

1. Manajemen yang buruk. Misalnya: staf disuruh melakukan sesuatu yang salah, perintah yang berubah-ubah, atasan yang selalu mengkritik bawahan, bawahan yang merasa jauh lebih baik daripada atasan.

2. Perlakuan tak adil. Misalnya: staf lain mengerjakan pekerjaan yang sama dengan gaji yang lebih besar, tak ada sanksi bagi staf yang melanggar peraturan.

3. Minimnya kesempatan berkembang. Pekerja dijanjikan kenaikan gaji, promosi atau proyek penting, namun tidak pernah terjadi.

4. Tidak dihargai. Pekerja tidak mendapatkan reward atas kinerja yang baik.

5. Overload. Pekerja tidak dapat mengikuti target dari atasan, karena target yang terlalu tinggi.

6. Masalah komputer. Misalnya: koneksi internet yang lambat, spesifikasi komputer yang ketinggalan jaman dan tidak sesuai kebutuhan.

7. Rekan kerja yang tidak jujur

8. Anak buah yang kurang cakap

9. Rekan kerja yang tidak sopan atau berperilaku kasar

10.Atasan yang menyalahgunakan kekuasaan.
Source: Metro Tv News

Wah bener banget neh semua yang dituliskan di atas sudah kualami, yang pasti semua ada hikmahnya karena itu kita harus benar-benar memahami posisi kita dalam pekerjaan yang kita geluti dan tetap mengedepankan hati nurani serta saling menghargai.

1 komentar:

  1. Ya setuju. Kurang lebih 10 hal di atas adalah penyebab utama orang sering berkeluh kesah di kantor.. mungkin cara terbaik adalah syukuri saja seuaya...^_^
    btw salam kenal.. senang bisa bertemu org Flobamora di dunia blog..terus berkarya..

    BalasHapus