Panas membara tak mematahkan
semangat untuk berziarah ke Taman Doa
Oebelo, banyak pengunjung dan peziarah yang datang untuk beribadah sekaligus
datang hanya untuk refreshing dan berfoto selfi, namun itulah indahnya puncak
Taman Doa Oebelo-Kabupaten Kupang-NTT, dengan nuansa alam yang sejuk dan
natural, di tempat inilah semua kalangan bisa menikmati suasana santai namun tetap ada unsur hikmat
religius.
Tampak dari anak-anak, orang tua,muda-mudi sampai masyarakat sekitar Kupang dan dari luar Kota/Kabupaten Kupang yang datang berkunjung ke tempat ini.
Tampak dari anak-anak, orang tua,muda-mudi sampai masyarakat sekitar Kupang dan dari luar Kota/Kabupaten Kupang yang datang berkunjung ke tempat ini.
Bila anda sedang bertugas ke Kupang
jangan lupa untuk mengunjungi Taman Doa Oebelo dengan waktu tempuh kurang lebih
20 menit dari bandara Eltari atau dari Hotel Timore Penfui.Hmmm, kalau datang di saat musim
panas sekitar bulan April sd Oktober , Kabupaten Kupang Taman Doa Oebelo akan terasa panas sekali, sehingga bagi para
peziarah dianjurkan untuk membawa jaket/payung serta menggunakan sepatu /
sandal yang rata ya, karena kita harus mendaki ke puncak tertinggi Taman Doa
Oebelo.
Rasa lelah dan cape, pegel karena
mendaki ke atas puncak menuju Kapela Sint John Paul II Taman Doa Oebelo akan
terbayar sempurna karena dari atas puncak Kapela kita bisa menikmati indahnya
panorama alam sekitar desa Oebelo Kabupaten Kupang yang masih sangat
tradisional namun terasa sejuk dengan angin yang sepoi-sepoi .
Saya sendiri meskipun sering ke
taman Doa hanya sekedar mengantar sanak saudara yang berlibur dan ingin
berziarah sepertinya tak bosan-bosan untuk selalu ke tempat ini karena merasa
sangat damai, tentram entah mengapa serasa ada sesuatu yang berbeda yang
membuat kita begitu mengagumi indahnya alam ciptaan Sang Penguasa Bumi ini,
paling tidak bagi yang ingin merefleksikan diri, Taman Doa Oebelo bisa menjadi
alternative pilihan anda.
Sekedar info Taman Doa Oebelo ini
bisa dibangun karena partisipasi dan sumbangan dari segala umat dan itu semua
membuktikan bahwa tak ada rencana yang bisa terealisasi tanpa doa dan dukungan
semua pihak.
Jadi Taman Doa Oebelo adalah milik kita bersama sehingga layak dan
pantas kita untuk mempromosikan, menjaga, merawat, melestarikan dan mendoakan
agar tetap terpelihara dengan bersih dan indah jadi bisa difungsikan untuk semua umat saat ini
maupun di masa yang akan datang. Selamat berkunjung semoga terkesan by Tere
Libriani.