Saya pernah menulis :
“KITA AKAN BERTEMU DENGAN BERBAGAI
LATAR BELAKANG ORANG, PENDIDIKAN, SUKU, AGAMA, RAS, STATUS SOSIAL EKONOMI YANG
BERBEDA-BEDA SEHINGGA BANYAK SIFAT DAN KARAKTER ORANG YANG MENENTUKAN
PEMBELAJARAN BUAT KITA TENTANG KEHIDUPAN YANG BERANEKA RAGAM”.
Hidup kita dimanapun kita berada
seperti hidup dalam keluarga kita, bila hubungan pada awal mula semua baik2
adanya, otomatis akan bahagia selalu namun bila masuk 1 benalu, bisa merusak
ketentraman yang terjalin. solusinya benalu itu yang harus dicabut dan
dimusnahkan sampai akarnya.
Bila kita berada pada lingkungan dengan
aura yang negatif di sekitar kita, bertemu dengan orang pemalas, antagonis,
biasanya penyakit itu akan menular ke diri kita karena energi yang kita dapat
dari lingkungan sekitar yaitu negatif.
Maka di sinilah peran hati nurani dan
suara hati kita. Kita sendirilah yang bisa menilai orang-orang di sekitar kita
itu termasuk kategori aura negatif atau akan berdampak positif bagi kita.
Jangan sampai kita lemah dan aura negatif itu mengotori diri kita.
Maka yang harus kita lakukan adalah :
1. Berdoa, berdoa dan terus berdoa karena bila iman kita
kuat meskipun kita tinggal bersama lingkungan dengan “aura negatif” maka akan
terpantulkan sendiri ke pemiliknya. Meski kita bersama namun kita tak sama.
Kita tetap beda Prinsip, beda cara pandang, beda nilai dan tata krama, beda didikan
orang tua dan beda jalan hidup.
2.
Mereka punya kubu yang merasa tersakiti. Suka Menghina
orang lain tetapi suka protes kalau dihina.
3.
Yang membuat mereka tersakiti adalah diri mereka sendiri
bukan orang lain namun kubu ini merasa paling benar sendiri dan merekayasa
seolah-olah orang lain yang menyebabkan mereka tersakiti.
4. Aura kubu yang “negatif” terpancar karena rasa iri yang
berlebihan, kesombongan dan keangkuhan , tanda tak mampu. Dan itu sangat
kelihatan dari “garis-garis” yang ada pada wajah mereka.
5.
Berdoa buat kubu ini supaya bertobat. Bila mereka tak
mau bertobat, itu urusan mereka dengan Yang Maha Kuasa.
6.
Jangan membalas kejahatan dengan kejahatan.
Biasanya untuk dapat melihat perbedaan orang
dengan aura positif dan negatif di lingkungan di mana kita berada yaitu “JAM
TERBANG YANG TINGGI ALIAS PENGALAMAN HIDUP”